Sekolah Tinggi Akuntansi Swastamandiri dan Pesantren Tinggi Al Esaf di Solo, menawarkan program studi yang menarik dan sangat diperlukan di masa depan.

Program tersebut antara lain:

1. Perbankan dan Ekonomi Islam, bekerja sama dengan pesantren tinggi Al-Esaf, ditambahkan sektar 40 sks pendalaman ilmu keislaman dan ekonomi Islam, perguruan tinggi ini memiliki keunggulan dalam bidang ini.

2. Akuntansi pemerintahan, sebagaimana diketahui bahwa pemerintah pusat dan daerah pada januari 2015 akan menggunakan sistem akuntansi akrual, dengan sistem ini maka tenaga akuntansi yang memiliki pengetahuan sektor publik sangat diperlukan.

Program belajar ditawarkan dalam dua bentuk yaitu program reguler dan program khusus yang disampaikan dengan bahan dan pengantar Bahasa Inggris.

Kampus kecil dan agak tersembunyi  ini ternyata menyimpan potensi luar biasa.  Mutu pendidikan di sekolah ini sangat berkualitas terbukti sejak tahun 2010 sekolah ini telah memenangkan 35 prestasi nasional (tertinggi se-Jateng untuk Prodi Akuntansi) dan di tahun ini telah membawa 13 prestasi nasional. Dosen-dosen yang mengajar pun merupakan lulusan Eropa, Australia, Timur Tengah, maupun UGM.

Saat ini, Sekolah Tinggi Akuntansi Swastamandiri dan Pesantren Al Esaf di bawah pimpinan Ibrahim Fatwa Wijaya, SE, M.Sc menawarkan bantuan keringanan khusus bagi generasi muda yang berasal dari keluarga kurang mampu. Sehingga mahasiswa tetap bisa mengikuti perkuliahan sampai lulus, dimana pembayarannya dapat diangsur setelah mereka bekerja atau mendapatkan beasiswa atau mendapatkan hibah karya ilmiah. Jika ternyata mahasiswa tetap menganggur tentu tak perlu dibayar.

Sekolah ini beralamat di Jl. Tejonoto I Danukusuman Barat Soto Gading. Informasi lebih lanjut bisa dibuka di www.stas.ac.id atau telepon (0271) 645235.